Bacaria.id, Batang – Seorang nelayan asal Kandeman, Kabupaten Batang, Jawatengah, yang dikabarkan tenggelam di Perairan Banyuwangi, Jawa Timur, akhirnya ditemukan di perairan Jembrana Bali.
Korban Casmudi (28), nelayan yang tenggelam di perairan Kalipuro, Banyuwangi akhirnya di temukan setelah sepekan menghilang, dalam kondisi pada sabtu (09/09/2023).
Casmudi di temukan di sekitar perairan pantai perancak, Kabupaten Jembrana, Bali, dimana lokasi penemuan korban berjarak 26 nautical meter (nm) atau sekitar 48 kilometer (km) dari lokasi kejadian.
Koordinator Pos Basarnas Banyuwangi Wahyu Setya Budi mengatakan, informasi penemuan jasad di terima dari Polair Jembrana pukul 09.45 WIB.
Informasi penemuan itu kemudian di teruskan ke pemilik KM Indo Jaya, kapal tempat Casmudi menjadi kru saat tenggelam.
“Info penemuan bahwa korban adalah Casmudi, pada saat ditemukan, korban dalam kondisi tergeletak meninggal di pinggir pantai,” kata Wahyu.
Kemudian jasadnya telah di bawa ke Puskesmas Jembrana untuk di tangani lebih lanjut.
“Pemilik kapal tempat korban bekerja juga telah berada di Puskesmas Jembrana untuk saat ini,” jelasnya.
Dengan penemuan jenazah korban, proses pencarian oleh tim SAR gabungan resmi di hentikan.
“Seluruh unsur di kembalikan ke satuan masing-masing,” tutupnya.
seperti diberitakan sebelumnya, seorang nelayan hilang setelah tenggelam di perairan Selat Bali.
Korban adalah Casmudi (28), anak buah kapal Indo Jaya. Ia hanyut di perairan yang masuk wilayah Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi.
Warga Kecamatan Kandeman, Batang itu tenggelam pada Sabtu (02/09/2023) lalu, Tim SAR gabungan baru menerima informasi tenggelamnya korban pada Minggu (03/09/2023).
Koordinator Pos Basarnas Banyuwangi Wahyu Setya Budi mengatakan, pencarian sempat di lakukan dengan menyisir perairan sekitar lokasi korban tenggelam.
Sebelum tenggelam, korban bersama kru kapal lain mengarungi perairan dari Pekalongan, Jawa Tengah.
Sampai di lokasi korban tenggelam, kapal hendak lego jangkar akibat hanyut terbawa arus. Saat itu korban bertugas di bagian tali tross.