Penuh Keakraban Semangat Kebersamaan, Halal Bihalal di Universitas Labuhanbatu Penuh Makna
Bacaria.id, Labuhanbatu – Suasana hangat penuh kekeluargaan menyelimuti Aula Universitas Labuhanbatu (ULB) pada Selasa (15/4/2025), saat digelarnya acara Halal Bihalal yang mempertemukan para tokoh penting daerah, akademisi, serta elemen masyarakat dalam satu momen penuh makna.
Turut hadir Bupati Labuhanbatu, Dr. Hj. Maya Hasmita, SpOG, MKM, Kapolres Labuhanbatu AKBP Coky Sentosa Meliala, SIK bersama Waka Polres dan para Kasat, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta civitas akademika ULB.
Acara ini bukan sekadar seremoni. Kehangatan dan keakraban terasa nyata saat Bupati dan Kapolres menyanyikan lagu “Sungguh Aku Sayang Kamu” secara duet, mencairkan suasana dan membuat seluruh hadirin larut dalam keceriaan.
Dalam sambutannya, Bupati Maya membuka dengan pantun khas yang memecah tawa dan membangun kehangatan. Ia menyampaikan apresiasi atas kontribusi besar ULB dalam membentuk generasi unggul untuk masa depan Labuhanbatu.
“Minal Aidzin wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh keluarga besar ULB dan masyarakat Labuhanbatu. Mari bersatu membangun Kabupaten Labuhanbatu yang cerdas dan bersinar,“ ujar Bupati Maya penuh semangat.
Bupati juga menegaskan komitmen Pemkab untuk terus mendorong ULB menjadi pusat pendidikan unggulan, yang tak hanya mencetak lulusan berkompetensi tinggi, tetapi juga berdaya saing nasional.
“ULB adalah kebanggaan kita bersama. Pemerintah siap menjadi mitra aktif dalam mencetak generasi masa depan yang tangguh dan berkualitas,“ tegasnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan ULB, Halomoan Nasution, SH, MH, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan penuh Pemkab Labuhanbatu.
“Support dari pemerintah menjadi bahan bakar semangat kami untuk terus melahirkan lulusan terbaik dan membangun ULB sebagai kampus berdaya saing nasional,” ungkapnya.
Tokoh muda Labuhanbatu, Riduan Dalimunte, juga turut mengapresiasi komitmen ULB dan kepemimpinan Bupati Maya Hasmita.
“Kita bangga dengan Universitas Labuhanbatu yang terus konsisten mencerdaskan anak bangsa. Dan di bawah kepemimpinan Bupati Maya, jalinan silaturahmi dengan semua lapisan masyarakat terus terjaga demi kemajuan bersama,” katanya kepada awak media.
Acara ini dihadiri berbagai elemen—tokoh pemuda, dosen, pimpinan fakultas, hingga staf ULB.
Halal bihalal ini menjadi simbol sinergi antara dunia pendidikan, pemerintahan, dan kepolisian, untuk mewujudkan Labuhanbatu yang lebih maju, harmonis.(MC).
