Jelang Nias Pro, Personil Polres Nias Selatan Bersihkan Pantai Sorake

Bacaria.id, Nias Selatan – Dalam rangka Persiapan Menjelang Kegiatan Nias Pro 2023,Kapolres Nias Selatan AKBP Boney Wahyu Wicaksono, SIK beserta Forkopimda Nias Selatan dan Pokjah Kegiatan serta masyarakat setempat melaksanakan “Kegiatan Gotong Royong Bersama” di pantai Sorake Beach desa Botohili Sorake kecamatan Luahagundre Maenamolo kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, sekira Pukul 08.30 WIB, Rabu (06/09/2923).

Untuk mengawali kegiatan Gotong Royong tersebut, dilakukan dengan Apel Pengecekan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Nias Selatan, AKBP Boney Wahyu Wicaksono, S.I.K., di Pantai Sorake Beach.

Kapolres Nias Selatan, mengatakan “Tujuan dilaksanakannya Kegiatan Gotong Royong Bersama ini, dilakukan bersama-sama untuk membenahi dan menciptakan lingkungan yang bersih di wilayah Desa Botohili Sorake khususnya, menjelang giat event Nias Pro 2023,” ujarnya.

Pada kesempatan itu juga terlihat Kapolres Nias Selatan, AKBP Boney Wahyu Wicaksono, S.I.K., sedang melakukan dialog interaktif kepada pengunjung dan panitia WSL Official Nias Pro 2023, dan juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat setempat.

Dalam himbauannya, Kapolres Nias Selatan mengatakan “jika ada kejadian yang menonjol di wilayah ini, khususnya di Pantai Sorake ini, agar melaporkan kepada Pihak Kepolisian untuk mendukung/menyukseskan kegiatan Nias Pro 2023 di desa Botohili Sorake ini,” pungkasnya.

Selama pelaksanaan kegiatan Gotong Royong tersebut, semuanya berjalan dengan aman dan terkendali. Dan, sekira Pukul 10.40 WIB seluruh kegiatan Gotong Royong selesai terlaksana dengan situasi aman dan kondusif.