Bacaria.id, Taput – Pentingnya menjaga lingkungan untuk tetap bersih dari pada sampah – sampah terutama dari limbah dapur masyarakat Desa Parbaju Toruan Kecamatan Tarutung, tong sampah dibuat dilima titik yang berbeda lokasi.di
Kepala Desa Parbaju Toruan Hendra Amit Hutabarat, menyiapkan Tempat pembuangan sampah (Tong Sampah) untuk warga, agar tetap menjaga kebersihan di wilayah Desa Parbaju Toruan. Amit mengungkapkan, lima tong sampah tersebut diterima dari Dinas Lingkungan Hidup melalui, CSR perusahaan PT DAS siborongborong.
“Saya mewakili masyarakat Desa Parbaju Toruan sangat bertrimakasih atas bantuan dari Pemerintah Tapanuli Utara, khususnya Bupati Taput Dr.Drs Nikson Nababan, juga kepada PT DAS Siborongborong, dimana permohonan kami ditanggapi beliau agar mendapatkan bantuan tong sampah,” ujarnya.
Amit meminta seluruh perangkat Desa, BPD diwilayah desanya untuk melihat langsung masalah sampah yang sering dikeluhkan oleh masyarakat sekitar. “Kita sudah menyiapkan tempat pembuangan sampah atau TPA sehingga masyarakat tidak membuang sampah sembarangan lagi,” harapnya.
Dia bersama perangkat desa, sudah melihat kondisi sampah yang menjadi keluh masyarakat, dengan telah disediakannya tempah sampah tersebut, masyarakat dapat membuang sampah pada tempatnya. Selama ini kata Amit, pihaknya akan berbagai upaya untuk menjaga kebersihan didesa Parbaju Toruan dengan mengajak dan menghimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.
Mudah-mudahan kedepannya setelah ada bak sampah, masyarakat bisa ta’at aturan membuang sampah.
Amit menuturkan ada beberapa lokasi yang tidak diperbolehkan untuk membuang sampah yaitu diantaranya di sungai, parit, diladang warga dan dijalan-jalan sepanjang jalan umum.
Terpisah Kabid Lingkungan Hidup Vindo Tambunan membenarkan bantuan sampah tersebut dari Dinas Lingkungan Hidup melalui CSR PT DAS Siborongborong. Dia berpesan agar bantuan tersebut digunakan dan dijaga, agar tercipta lingkungan pedesaan yang bersih.