Daerah  

Proyek Pengaspalan Desa Pantis – Sopo Raru Tak Kunjung Selesai

BacariaNews

Bacaria.id, Taput – Masyarakat Desa Pantis Kecamatan Pahae Julu, Kabupaten Tapanuli Utara pertanyakan proyek pengerjaan jalan Pantis – Sopo Ratu yang tidak kunjung selesai dikerjakan, padahal sudah lewat bulan.

Warga Desa Pentis, P Panggabean mengungkapkan, bahwa jalan yang menjadi askes Desa Pantis – Sopo Raru hampir sebulan dipasang batu kerikil , tapi tak kunjung diaspal.

Ini sangat berbahaya bagi pengguna jalan saat melintas, khususnya kendaraan roda dua. Sudah banyak korban kecelakaan akibat batu kerikil yang berserakan,” ujar Panggabean.

Pada awal pengerjaannya, plang proyek dipasang, tapi saat ini tidak ada lagi terpampang. Bahkan waktu dipasang plang proyek, ada tulisan proyek tersebut harus selesai Agustus 2023.

“Papan proyek awalnya dipasang, kini telah hilang, entah siapa yang mengambilnya. Dalam papan proyek itu jelas tertulis pada Agustus 2023 harus selesai dikerjakan, tapi kini kita lihat belum ada pengerjaan, yang ada hanya kerikil yang berserakan,” terangnya.

Panggabean berharap berharap proyek pengaspalan ini segera diselesaikan, karena merupakan akses utama menuju Desa Pantis – Sopo Raru.

Sementara itu salah satu Pemerhati Pembangunan, Sufartono Hutabarat mengatakan, pihak rekanan agar segera dipanggil pihak Dinas terkait, dan diberikan sanksi sesuai peraturan yang berlaku. Karena biaya proyek pengaspalan tersebut adalah uang negara yang diperuntukkan untuk kepentingan publik.

“Saya harap pihak Dinas terkait segera memanggil rekan proyek tersebut, dan memberikan sanksi. Dan proyek pengaspalan ini akan kita pantau terus. Bila perlu kita akan surati pihak rekanan dan pihak dinas terkait,” tegas Sufartono.

Sufartono sangat menyayangkan kinerja pihak dinas terkait, dimana proyek pengaspalan tidak kunjung selesai dikerjakan adalah sebuah kelalaian dan kegagalan pengawas dan PPK nya.

“Jika ini dikontrol terus, pasti tidak seperti ini,” ujarnya.

Saat dihubungi PPK proyek pengaspalan Desa Pantis – Sopo Raru Dinas PUTR Taput A Hutabarat melalui selulernya membenarkan bahwa proyek pengaspalan Desa Pantis – Sopo Raru belum selesai dikerjakan, karena belum ada AMP (Asphalt Mixin Plant) nya, dan pengerjaan proyek pengaspalan tersebut akan diperpanjang.