Daerah  

Masyarakat Desa Singkuang I, Temui Wakil Gubernur Sumatera Utara.

BacariaNews
Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut), H. Musa Rajekshah, S.Sos., M.Hum terima masyarakat Desa Singkuang I Kecamatan Batang Gadis Kab. Madina

bacaria.id, MADINA – Masyarakat Desa Singkuang I, Kecamatan Muara Batang Gadis Kabupaten Mandailing Natal (Madina). yang terafiliasi dalam Koperasi Hasil Sawit Bersama (HSB) Desa Singkuang I Temui Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut), H. Musa Rajekshah, S.Sos., M.Hum.

Sebelumnya Diketahui, Masyarakat Singkuang I Memilih bertahan kurang lebih 18 hari, di Areal PT Rendi Permata Raya (RPR) untuk meminta atas Hak Mereka Plasma 20% dari luas Hak Guna Usaha (HGU) hektar hingga Akhirnya Masyarakat pulang kerumah masing- masing, Aksi akan di lanjutkan setelah lebaran.

Sementara itu, Ketua Koperasi Hasil Sawit Bersama (HSB) Sapihuddin mengatakan, hari ini Perwakilan Masyarakat menemui pak Wakil Gubernur Atas Permasalahan yang dihadapi Masyarakat terkait Realisasi Plasma yang sudah Berlarut – larut 18 Tahun.

” Pak Wagub terkejut dan akan mendukung Masyarakat, untuk menuntut hak sesuai tawaran dan keinginan masyarakat” papar Sapihuddin saat dikonfirmasi wartawan. Rabu (12/4/23)

Untuk pertemuan yang difasilitasi Bupati Belum ada putusan dan kepastian, dengan alasan Owner tidak ada di tempat lagi di luar negeri. Ungkapnya

Ia juga Menambahka. Masyarakat Desa Singkuang I, menunggu Hadiah Lebaran dari Negosiasi Yang di Fasilitasi oleh Pemkab ke Perusahaan di Medan. Dalam Menyelesaikan Permasalahan ini sesuai Tuntutan Masyarakat. Tutup Sapihuddin

Hingga Berita ini ditayangkan, Bupati Madina Sukhairi Nasution Yang Dikonfirmasi melalui Pesan Aplikasi WhatsApp sudah centang dua, enggan memberikan tanggapan.

Sedangkan Wakil Gubernur Sumatera Utara. H. Musa Rajekshah, S.Sos., M.Hum Yang Dihubungi Melalui Pesan Aplikasi WhatsApp dan Tlpn Seluler, Belum Merespon. (Rizal)