Daerah  

Beredar Informasi Adanya Begal, Polsek Wiradesa Lakukan Patroli Malam

BacariaNews

Bacaria.id, Pekalongan -Menindak lanjuti adanya informasi korban begal di daerah gumawang, kecamatan wiradesa, jajaran personil Polsek Wiradesa lakukan patroli malam di wilayah titik terjadinya pembegalan.

Dimana sebelumnya diinformasikan ada warga yang menjadi korban begal, pada Minggu malam (25/9/2023).

Disamping patroli malam, pihak kepolisian Polsek Wiradesa, juga memberikan himbauan kepada pengendara yang melintas untuk selalu hati-hati dan selalu waspada saat berkendara sendirian.

Terkait kejadian tersebut pihak Polsek Wiradesa pun lakukan langkah antisipasi, bergerak cepat dengan melakukan patroli di tempat kejadian.

Kapolsek Wiradesa AKP Aris Suharsono mengatakan, bahwa beberapa warga telah kita mintai keterangan terkait kejadian tersebut, dan hasilnya warga sekitar mengatakan tidak ada kejadian pembegalan di wilayah depan SMK Yapenda Wiradesa.

“Anggota Polsek Wiradesa sudah melaksanakan patroli dan menanyakan kebenaran berita yang beredar, akan tetapi menurut warga sekitar depan SMK Yapenda tidak ada kejadian dari maghrib tadi hingga sekarang,” kata Kapolsek Wiradesa, pada Minggu (24/09/2023) malam.

Sementara itu, Kasnuri Seorang warga depan SMK Yapenda mengatakan. bahwa dari Maghrib sampai sekarang tidak ada kejadian pembegalan di Sekitar SMK Yapenda. seperti berita yang beredar di media sosial.

“Dari Maghrib sampai sekarang tidak ada kejadian di Sekitar SMK Yapenda seperti Begal pak,” imbuh Kasnuri.