Pemkab Taput Hibahkan Anggaran Pembangunan Jalan di Kampus UNITA
Bacaria.id, Taput – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Utara (Taput) di bawah kepemimpinan Drs Nikson Nababan MSi menghibahkan anggaran pembangunan infrastruktur khususnya jalan kepada Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli (UNITA).
“Saya meyakini, permohonan pihak Kampus UNITA kepada saya adalah hal yang positif dengan tujuan agar Proses Belajar Mengajar (PBM) di UNITA semakin nyaman,” ujar Nikson, Minggu (3/9/2023).
Putra asal Siborongborong itu berharap agar mahasiswa rajin belajar dan para dosen juga harus konsisten mengajar agar sumber daya manusia (SDM) Indonesia khususnya anak-anak Taput semakin unggul.
Nikson Nababan yang juga anak guru itu memohon doa dan dukungan dari mahasiswa, dosen dan segenap civitas UNITA agar bisa tetap berkarya secara berkelanjutan, untuk tetap terlibat dalam pembangunan Indonesia, Sumatera Utara dan terkhusus Tapanuli.
Hal senada dikatakan Kepala Dinas PUPR, Dalan Nakkok Simanjuntak saat dimintai tanggapannya. Dikatakannya, perbaikan jalan di komplek Kampus UNITA Silangit telah dialokasikan pada APBD Kabupaten Taput TA 2023.
“Pembangunan jalan di komplek UNITA sudah diprogramkan sesuai kemampuan APBD Kabupaten Taput. Meski begitu banyak usulan pembangunan jalan pada tahun 2023 ini, tapi khusus untuk pembangunan jalan di UNITA tetap diprioritaskan,” ucap Dalan Simanjuntak.
Sementara itu, salah satu alumni Fakultas hukum L Manalu mengapresiasi perhatian seluruh pihak terkhusus Bupati Taput sehingga rencana pembangunan infrastruktur itu bisa terwujud.
“Sesungguhnya yang dibangun ini adalah suatu cerminan sejarah, karena saya sebagai alumni masih mengingat, para kepala daerah se-Tapanuli saling bergandengan tangan membangun infrastruktur jalan Kampus UNITA,” ujarnya.
Oleh karenanya ia berharap agar kepala daerah se-Tapanuli peduli dan memberikan hatinya kepada UNITA yang didirikan Bapak Alm DR GM Panggabean, karena UNITA yang menyandang nama Pahlawan Sisingamangaraja XII memiliki tekad yang bulat dan cita-cita yang tulus sesuai motto pendirinya yaitu memajukan pendididikan di kawasan Tapanuli Raya.
