Bacaria.id – Pekalongan – Seorang warga Kecamatan Kandangserang Kabupaten Pekalongan, K (57) meninggal dunia karena tertimpa pohon di sebuah kebun, pada Selasa (24/10/2023) Kemarin.
Kapolsek Kandangserang Iptu Slamet Riyadi menuturkan, peristiwa terjadi pada Selasa siang, sekitar pukul 13.30 wib. “Saat itu kondisi dalam keadaan hujan lebat disertai angin kencang,“ tuturnya.
Korban bersama kedua rekannya saat itu sedang memanen padi di sawah yang berlokasi di Desa Lambur. Kemudian sekitar pukul 12.30 Wib terjadi hujan lebat disertai angin kencang. Mereka selanjutnya berteduh di sebuah gubuk yang berada di kebun di sebelah sawah tersebut.
“Saat sedang duduk istirahat, Kayu Sengon Jawa yang berada di sebelah gubuk yang berjarak kurang lebih 2 meter roboh dan menimpa gubuk sekaligus korban yang saat itu sedang berteduh,“ kata Iptu Slamet.
“Sementara kedua rekannya berhasil selamat,“ lanjutnya.
Melihat korban tertimpa pohon, kedua rekannya segera menolong dengan mengangkat kayu. Namun mereka tidak kuat dan selanjutnya meminta pertolongan warga. Korban yang sudah dalam keadaan meninggal dunia akhirnya berhasil dievakuasi.
“Pohon yang menimpa korban berdiameter kurang lebih 100 cm dengan panjang sekitar 20 meter. Kondisi akar kayu juga sudah lapuk,“ ungkap Kapolsek.
“Sedangkan, gubuk yang digunakan untuk istirahat setelah tertimpa pohon kondisinya hancur,“ tambahnya.
Sementara itu, dari pihak keluarga sudah menerima kejadian itu sebagai suatu musibah.