Bacaria.id, Simalungun – Kecelakaan lalu lintas terjadi antara sepeda motor Honda Supra X 125 BK 3681 TAD kontra mobil truk BM 8589 MC, di jalan umum KM 05-06 Jalan Tanah Jawa – Pematang Siantar, simpang Pondok VIII, Nagori Marubun Jaya, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun pada hari Rabu (16/8/2023).
Kapolsek Tanah Jawa Kompol Manson Nainggolan menjelaskan dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa namun terdapat satu korban dengan luka ringan.
“Hanya saja pengendara sepeda motor Lismawati Sitorus (50), warga Hataran Jawa II, Nag Marubun Jaya, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun mengalami patah tulang kaki tertutup dan luka memar pada bagian wajah pipi dan saat ini sedang dirawat di RS Vita Insani, Pematang Siantar.” Ungkap Manson kepada wartawan Kamis(17/8/2023).
Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan sedangkan 1 unit mobil truk yang dikemudikan Nandi Bergas Pangestu warga Jalan Akasia Raya, Desa Sitalasari, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan,” jelas Manson.