Bacaria.id, Tapteng – Kepala Imigrasi Sibolga Dr.Saroha Manullang serah terima jabatan dengan pejabat Baru Akbar Drajad Bogitara di Grand Ballroom Hotel PIA Pandan pada Rabu (03/07/2024).
Dalam sambutannya dihadapan para Forkopinda Sibolga Tapteng mengucapkan terimakasih dan dedikasi serta bimbingan dai pejabat Forkopimda selama dirinya menjalankan tugas di Sibolga.
“Terimakasih atas kehadiran semua dalam kesempatan ini, saya juga minta maaf apabila selama menjabat di Imigrasi Sibolga ada kata kata dan perbuatan yang kurang berkenan, kami mohon di maafkan,” ujar Saroha.
Dirinya juga secara khusus meminta maaf pada rekan-rekan kerja dari kantor imigrasi Kelas ll TPI Sibolga.
Acara ini juga di hadiri oleh Kakanwil Kumham Sumut, Anak Agung Gde Krisna, A.Md.IP., S.H., M.Si. Danrem 023/ KS Kolonel inf Lukman Hakim, Walikota Sibolga, H. Jamaludin Pohan, Pj. Bupati Tapteng diwakili oleh Hikmal Batubara, Dandim 0211/TT, Letkol Inf Jon Patar Hasudungan Banjarnahor, S.I.P,, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Robiyanto, S. H., M. Tr. Hanla, Dansatradar 234 Sibolga, Letkol Lek Alif Saifuddin Rahman.
Tampak juga Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, Kapolres Tapteng, AKBP Basa Emden Banjarnahor, Kajari Sibolga diwakili oleh Fahri Ramadhan, Bea Cukai Sibolga diwakili oleh Dezky, KSOP Sibolga diwakili oleh Sabar, Ka. Basarnas, R. Bangun, KPPN Sibolga diwakili oleh Hari Lasnani Prapti, Kakankemenag Kota Sibolga Dr. H. Bahrum Saleh, MA serta Bupati Mandailing Natal diwakili oleh Sahnan Pasaribu.