Bacaria.id, Batam – Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun pimpin kegiatan Taklimat Akhir Audit Kinerja Tahap II Itwasum Polri Tahun 2023, bertempat di Rupatama Mapolda Kepri, Selasa ( 8/8/2023).
Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakapolda Kepri Brigjen Pol Asep Safrudin, Irwil III Itwasum Polri Brigjen Pol Iriyanto, PJU Polda Kepri dan Kapolres/ta Jajaran Polda Kepri.
Selanjutnya dalam sambutannya Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Tim Audit Kinerja Itwasum Polri yang diketuai Brigjen Pol Iriyanto dalam melaksanakan audit kinerja sekaligus sebagai konsultan di Satker Polda Kepri maupun Satwil jajaran Polda Kepri serta terima kasih kepada seluruh Kasatker dan Kasatwil atas kerjasama yang baik dengan Tim Audit Kinerja Itwasum Polri sehingga pelaksanaan audit kinerja dapat berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.
“Besar harapan saya agar temuan-temuan tersebut dapat dijadikan bahan evaluasi kinerja tahun anggaran 2023 dan dapat memperbaiki kinerja kita sehingga dapat menjadi lebih baik. Kemudian kepada Para Kasatker dan Kasatwil agar segera menindaklanjuti temuan-temuan hasil audit kinerja Itwasum Polri tersebut sesuai dengan rekomendasi yang diberikan oleh Tim Audit Kinerja Itwasum Polri sehingga dapat membantu Satker dan Satwil jajaran Polda Kepri untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sesuai dengan perencanaan kinerja masing-masing Satker dan Satwil,” ucap Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun.
“Terakhir saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh personil Polda Kepri atas dedikasi loyalitas prestasi dan integritas yang telah ditunjukkan dalam pelaksanaan tugas selama ini. Semoga pengabdian yang kita lakukan menjadi nilai ibadah dan saya berharap dengan dilaksanakan pengawasan dan pemeriksaan ini dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan kegiatan serta meminimalisir kesalahan yang mungkin terjadi serta meningkatkan integritas dan sinergitas antara Satker di jajaran Polda Kepri,” tutup Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun.