Bacaria.id, Tapteng – Serda Hardi Ritonga, Babinsa Koramil 02/Sorkam bersama Aparat Desa melakukan mediasi perselisihan antara warga. Acara yang berlangsung di Kantor Desa Pasar Sorkam, Kecamatan Sorkam Barat, Kabupaten Tapanuli Tengah langsung dilakukan guna meredam perselisihan antar warga Sorkam agar tidak merembes.
Berawal saat Babinsa bersama Aparat Desa Pasar Sorkam menerima kabar bahwa terjadi perselisihan di antara warga. Dengan sigap, mereka segera turun berupaya memberikan solusi terbaik agar permasalahan tidak menjadi besar dan berlarut.
“Saya bersama Aparat Desa segera memanggil kedua belah pihak dan memediasi permasalahan yang terjadi. Kita utamakan penyelesaian secara kekeluargaan,” ujar Serda Hardi Ritonga di Desa Pasar Sorkam, Selasa (25/06/2024)malam.
Dalam mediasi tersebut, Aparat Komando Kewilayahan Kodim 0211/TT itu bersama Aparat Desa berupaya menyelesaikan permasalahan dan memberikan solusi terbaik. Sehingga permasalahan kesalahan pahaman warga itu bisa diselesaikan.
Komandan Kodim 0211/TT, Letkol Inf Jon Patar Banjarnahor, melalui Danramil 02/Sorkam, Kapten Inf Oloan Purba menjelaskan upaya yang dilakukan Babinsa dan Jajarannya tersebut merupakan bentuk deteksi dini dan cegah dini.
“Setiap permasalahan yang terjadi, harus se-segera mungkin diselesaikan. Sehingga tidak menjadi besar dan meluas. Upaya pencegahan, semaksimal mungkin dilakukan,” ujar Kapten Inf Oloan Purba.
Danramil 02/Sorkam itu berharap, setiap permasalahan yang timbul, agar bisa diselesaikan dengan musyawarah.
“Warga yang berselisih, juga diminta untuk saling mengerti dan meredam emosi. Sebab emosi yang dilampiaskan, bukan jalan solusi. Bahkan dapat merugikan diri sendiri dan orang lain,” ujar Danramil 02/Sorkam.