Bacaria.id, Jakarta – Tim nasional (timnas) Indonesia U-17 terus mematangkan persiapan jelang tampil dalam Piala Dunia U-17 yang akan bergulir pada 10 November 2023.
Skuad asuhan Bima Sakti tersebut mengikuti pemusatan latihan (TC) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Senin (30/10/2023). Dijadwalkan tim akan bertolak ke Surabaya pada 3 November mendatang.
Pelatih kepala timnas U-17, Bima Sakti mengatakan, saat ini kondisi anak asuhnya sudah mulai membaik setelah sempat rehat pasca pulang dari Jerman pada senin, 23 Oktober 2023.
Mantan Asisten pelatih Luis Milla itu mengatakan, tim perlu adaptasi kembali sesampainya di Jakarta karena cuaca di Jerman yang terbilang dingin dengan suhu delapan derajat celsius.
“Di sini kondisi panas dan nanti kami akan berangkat ke Surabaya agar anak-anak bisa adaptasi di sana,” ujarnya.
Pelatih yang pernah membawa Timnas U-16 Indonesia juara Piala AFF U-16 2022 itu mengakui bakal merampingkan jumlah pemain yang akan memperkuat tim Indonesia dalam Piala Dunia U-17 dari 26 menjadi 21 pemain.
“Saat ini, tim masih berkekuatan 26 pemain, nanti akan ada pengurangan pemain menjadi 21 pemain saja sesuai regulasi Piala Dunia U-17 2023. Kita berharap pemain tetap fokus, disiplin dan kerja keras jelang pertandingan yang dimulai tanggal 10 nanti,” tambahnya.
Untuk diketahui, Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di 4 kota yaitu, Jakarta (Stadion JIS), Bandung (Si Jalak Harupat), Solo (Manahan) dan Surabaya (Gelora Bung Tomo).
Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Ekuador, Maroko dan Panama.
Indonesia U-17 akan memulai perjuangannya di Piala Dunia U-17 2023 dengan melawan Ekuador pada 10 November 2023, lalu pada 13 November 2023 melawan Panama, dan Maroko pada 16 November 2023.